KanalLogoLogo
Kamis, 23 Januari 2025

Sport

Mees Hilgers Disebut Elkan Jilid 2, Arya Sinulingga Pasang Badan

Indana Nila SalsabilaSelasa, 12 November 2024 16:17 WIB
Mees Hilgers Disebut Elkan Jilid 2, Arya Sinulingga Pasang Badan

Foto: Mees Hilgers dalam postingan akun Instagramnya @meeshilgerss (21/8/2024)

ratecard

Cedera Mees Hilgers masih menjadi polemik hingga hari ini. Seperti yang diketahui, Mees Hilgers alami cedera pada laga FC Twente vs Willem II Tilburg Sabtu, (2/11).

Penggemar sepak bola Indonesia sempat merasa lega karena Mees Hilgers diturunkan sebagai starter ketika FC Twente menjamu Ajax Amsterdam Minggu, (10/11).

Selama 84 menit bermain, Mees Hilgers menunjukan peforma terbaiknya sehingga publik berpikir dirinya telah pulih dari cedera dan sanggup memperkuat Timnas pada laga kontra Jepang Jumat, (15/11).

Kendati demikian, FC Twente tetap tak mengizinkan Mees Hilgers membela Timnas.

Melalui situs berita resminya di X, @TwenteInsite menyampaikan informasi resmi bahwa Mees Hilgers tidak dapat bergabung dengan Timnas Indonesia pada pertandingan mendatang karena sedang fokus dalam proses penyembuhan.

Hilgers tidak akan ke Indonesia dan fokus pada pemulihan penuh.” Tulis akun @TwenteInsite Senin, (11/11).

Tentunya kabar ini membuat penggemar Timnas Indonesia yang begitu menantikan kedatangan Mees Hilgers kecewa dan membanjiri akun Instagram FC Twente dengan hujatan.

Muncul spekulasi bahwa FC Twente dan Mees Hilgers sengaja menghindari panggilan Timnas karena dalam November ini Mees Hilgers memiliki jadwal padat bersama FC Twente.

Tak sedikit pula yang mengaitkannya dengan skandal Elkan Baggot yang sebelumnya terlibat kasus serupa.

Mess mess kalo gak mau bela Timnas ngomong aja, elkan jilid 2 huhuhuhuhuhu” Tulis akun @danixxxxx

wkwkw katanya mees pemulihan tapi pas lawan ajax kok dimainin wkwk lol” Tulis akun @haixxxx

Komentar-komentar semacam itu terus membanjiri akun Instagram official FC Twente.

Tak tinggal diam, EXCO PSSI mengeluarkan pernyataan resmi terkait kondisi kesehatan Mees Hilgers dan meminta netizen Indonesia untuk stop mengirim hate comment.

Informasi mengenai Mees ya, supaya tau semua. Yang namanya pemain itu dipanggil H-3 atau H-4 sebelum FIFA Matchday. Sebelum itu klub berhak memainkan pemain juga. Jadi ketika klubnya Mees masih memakai Mees apalagi di laga yang sangat penting bagi klubnya, ya berhak untuk dimainkan. Setelah itu misalnya apa boleh buat nih, akibatnya Mees ada cedera, yaitu konsekuensi juga yang tidak bisa kita pungkiri. Jadi tolong kita hargai pemain. Kita hargai klub juga. Nggak semuanya kita punya hak terhadap pemain teman-teman.” Ungkap EXCO PSSI, Arya Sinulingga melalui akun Instagram resminya @arya.m.sinulingga Selasa, (12/11).

“Jadi mari kita doakan Mees supaya bisa sembuh dari cederanya dan kembali bisa memperkuat Indonesia. Yang pasti untuk Jepang ini kita pastika Mees tak bisa main. Yuk doakan Mees, jangan aneh-aneh! Ingat mereka kita butuhkan, mereka juga membutuhkan kita. Jadi saling menjaga hubungan yang baik.” Pungkas Arya.

(Ana)

Pilihan Untukmu