
JAKARTA – Liliana Saputri, putri sulung pengusaha Haji Isam, resmi membeli 15% saham PT Jagonya Ayam Indonesia (JAI) milik emiten KFC PT Fast Food Indonesia Tbk (FAST) senilai Rp54,44 miliar. Pembelian dilakukan melalui PT Shankara Fortuna Nusantara (SFN), yang didirikan pada Desember 2024.
Transaksi efektif pada 30 Juni 2025 ini membuat SFN—perusahaan yang bergerak di bidang perdagangan besar daging ayam olahan—mengakuisisi 41.877 saham JAI. Tercatat, SFN dimiliki oleh Putra Rizky Bustaman (45%), Liliana Saputri (45%), dan Bani Adityasuny Ismiarso (10%).
Liliana, yang juga menjabat komisaris di sejumlah entitas Jhonlin Group, dikenal sebagai pengendali emiten kelapa sawit PT Pradiksi Gunatama Tbk (PGUN) bersama adiknya, Jhony Saputra. Meski sempat mencapai valuasi gabungan Rp6,5 triliun pada awal 2023, kini kekayaan keduanya di PGUN merosot menjadi Rp2,24 triliun akibat pelemahan harga saham dan aksi divestasi.
Saham PGUN anjlok hampir 60% dari puncaknya di Rp1.350/saham ke level Rp550/saham saat ini. Sebelumnya, Liana dan Jhony menjual 4,4 miliar saham PGUN ke PT Baramega Citra Mulia Persada pada Maret 2023 senilai Rp352 miliar.
Langkah Liliana membeli JAI menandai ekspansi keluarga Haji Isam ke sektor ritel makanan cepat saji, memperluas gurita bisnis yang sudah mencakup pertambangan, pelayaran, kelapa sawit, dan pangan.