Breaking News :
KanalLogoLogo
Minggu, 13 Juli 2025

Pemerintahan

Sri Mulyani: Pemda Harus Mandiri, Jangan Hanya Andalkan Dana Pusat

Ima KarimahSabtu, 12 Juli 2025 07:01 WIB
Sri Mulyani: Pemda Harus Mandiri, Jangan Hanya Andalkan Dana Pusat

Menteri Keuangan Sri Mulyani

ratecard

JAKARTA – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengingatkan pemerintah daerah (pemda) untuk tidak terus-menerus bergantung pada dana transfer dari pemerintah pusat. Ia menekankan pentingnya kemandirian fiskal melalui peningkatan pendapatan asli daerah (PAD) dan pengelolaan keuangan yang bijak. Hal ini disampaikan dalam Rapat Kerja bersama Komite IV DPD RI, Selasa (9/7/2028).

Menurut Sri Mulyani, desentralisasi fiskal yang optimal hanya bisa terwujud jika pemda mampu meningkatkan kapasitas fiskalnya sendiri. “Tidak hanya berasal dari transfer, tapi juga kemampuan mengumpulkan pendapatan, serta mengeluarkan anggaran secara bijak,” ujarnya. Ia menekankan bahwa setiap daerah harus lebih proaktif dalam menggali potensi pendapatan daerah.

Selain itu, pemerintah pusat juga mendorong daerah agar mulai menerapkan skema pembiayaan inovatif atau creative financing. Skema ini dinilai dapat memperluas ruang fiskal daerah, mengingat kapasitas dana transfer ke daerah (TKD) semakin terbatas. “Kami memperkenalkan model pembiayaan seperti melalui KPPU atau pembentukan dana abadi,” jelas Sri Mulyani.

Sri Mulyani juga menyampaikan bahwa Kementerian Keuangan sedang mendorong perubahan kebijakan transfer ke daerah agar lebih berbasis kinerja. Artinya, pemda tidak akan lagi mendapatkan dana secara otomatis, melainkan berdasarkan hasil nyata dan capaian pembangunan di wilayah masing-masing. “Transfer sekarang berbasis kinerja, daerah harus menunjukkan output dan outcome,” ujarnya.

Langkah ini dilakukan untuk mendorong akuntabilitas dan efektivitas penggunaan anggaran di tingkat daerah. Dengan skema berbasis kinerja, diharapkan pemerintah daerah akan lebih serius dalam menyusun program yang berdampak langsung pada masyarakat, bukan sekadar menyerap anggaran tanpa hasil.

Sebelumnya, Sri Mulyani juga sempat mengusulkan agar pemerintah daerah turut menanggung pembiayaan pensiun PNS daerah. Langkah ini sejalan dengan semangat efisiensi dan tanggung jawab fiskal bersama antara pusat dan daerah dalam menyikapi beban keuangan negara di masa mendatang.

Pilihan Untukmu