Breaking News :
KanalLogoLogo
Senin, 07 Juli 2025

Sport

Lapang Sidolig Siap Dipakai Latihan Tim Piala Presiden 2025

Ima KarimahSabtu, 05 Juli 2025 19:12 WIB
Lapang Sidolig Siap Dipakai Latihan Tim Piala Presiden 2025

Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan meninjau lapangan Sidolig di Jalan A. Yani

ratecard

BANDUNG – Lapang Sidolig di Jalan A. Yani dipastikan siap digunakan sebagai tempat latihan bagi tim-tim peserta Piala Presiden 2025. Kepastian ini disampaikan langsung oleh Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan, Sabtu (5/7).

“Lapang Sidolig dipastikan siap mendukung latihan tim-tim yang akan berlaga di Piala Presiden 2025,” ujar Farhan saat meninjau lapangan.

Kepala Bidang Pembinaan dan Infrastruktur Olahraga Dispora Kota Bandung, Hendy Maulana Yusuf, menambahkan bahwa perawatan intensif telah dilakukan sejak dua pekan terakhir. Fokus perawatan mencakup pemadatan rumput, perataan permukaan, dan perbaikan area rawan rusak seperti depan gawang dan tengah lapangan.

“Kondisinya saat ini sangat baik dan siap digunakan,” katanya. Dalam jadwal resmi, enam tim akan menggunakan Lapang Sidolig sebagai tempat latihan, yakni Persib Bandung, Arema FC, Dewa United, Ford FC, Oxford FC, dan Tim Liga Indonesia All Star. Namun untuk sementara, Dewa United dan Tim All Star dijadwalkan langsung memanfaatkan fasilitas tersebut.

Hendy menyatakan bahwa pemeliharaan lapangan juga didukung oleh panitia Piala Presiden 2025 agar tetap sesuai standar nasional dan internasional.“Sidolig bukan hanya tempat latihan, tapi juga ikon olahraga kebanggaan Bandung yang siap mendukung even-even skala besar,” pungkas

Hendy.

Pilihan Untukmu